equityworld futures pusat
Wednesday, July 10, 2013

Wednesday, July 10, 2013

gambar berita warta ekonomi - wall street naik untuk keempat hari berturut-turut
Saham-saham di Wall Street ditutup lebih tinggi pada Selasa (Rabu, 10/7/2013 pagi WIB) untuk keempat hari berturut-turut, karena investor mengabaikan penurunan proyeksi pertumbuhan ekonomi Amerika Serikat dan global oleh Dana Moneter Internasional.
Indeks Dow Jones Industrial Average meningkat 75,65 poin (0,50 persen) menjadi 15.300,34.
Indeks berbasis luas S&P 500 bertambah 11,86 poin (0,72 persen) menjadi 1.652,32, sedangkan indeks kompsoit teknologi Nasdaq naik 19,43 poin (0,56 persen) menjadi 3.504,26.
Dana Moneter Internasional (IMF) memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi dunia untuk 2013 menjadi 3,1 persen dari perkiraan 3,3 persen pada April.
China dan kekuatan ekonomi berkembang lainnya sekarang menghadapi risiko baru, IMF memperingatkan, "termasuk kemungkinan perlambatan pertumbuhan yang lebih lama." Tetapi beberapa analis mengatakan investor bersemangat oleh laba yang sedikit lebih baik dari perkiraan dari komponen Dow, Alcoa, yang memulai musim laporan laba pada Senin sore, dan semakin nyaman dengan prospek bahwa Federal Reserve akan segera mulai mengurangi program stimulusnya.
"Pada pekan lalu, orang-orang mulai menyadari bahwa meskipun Fed mungkin mengurangi stimulusnya, satu-satunya cara itu akan terjadi jika ada perbaikan ekonomi," kata Michael James, direktur pelaksana perdagangan ekuitas Wedbush Morgan Securities.
Saham-saham unggulan (blue chips) mencetak keuntungan mantap: Bank of America naik 1,9 persen dan Morgan Stanley naik 2,3 persen, Caterpillar naik 2,6 persen dan raksasa jaringan Cisco naik 2,2 persen.
Perusahaan pengiriman paket FedEx naik 4,4 persen di tengah spekulasi bahwa Bill Ackman, kepala hedge fund Pershing Square Capital Management, telah memberikan pandangannya di perusahaan.
Apple naik 1,8 persen setelah pengadilan AS menolak gugatan Amazon atas penggunaan nama "app store" setelah Apple memutuskan untuk berhenti mengejar kasus ini. Amazon naik 0,3 persen.
IBM merosot 1,9 persen setelah Goldman Sachs memangkas peringkatnya menjadi "netral" dari "beli," mengutip tekanan pada pertumbuhan pasar IBM dan margin pendapatan yang lebih tinggi, menurut Dow Jones Newswires.
Netflix melonjak 6,1 persen setelah mengumumkan perpanjangan kontrak konten streaming dengan CBS. CBS naik 0,9 persen.
Pengecer buku Barnes & Noble melonjak 5,4 persen setelah mengumumkan bahwa kepala eksekutifnya William Lynch akan mundur. Bisnis tablet Nook perusahaan ini telah kesulitan dalam beberapa bulan terakhir.
Imbal hasil pada obligasi pemerintah AS 10-tahun merosot menjadi 2,63 persen dari 2,64 persen pada Senin sore. Imbal hasil pada obligasi 30-tahun naik tipis menjadi 3,65 persen dari 3,64 persen. Harga obligasi dan imbal hasil bergerak terbalik. (Ant)

0 comments:

Post a Comment