equityworld futures pusat
Friday, September 19, 2014

Friday, September 19, 2014
Selamat Pagi, Berikut adalah Ulasan Market Report untuk Index Hangseng serta LOCO LONDON GOLD
(Jumat,19 September 2014)

News LOCO LONDON GOLD:
Open                      High                        Low                        Close                     Range
1217.25                 1227.95                 1215.60                 1225.30                 12.35
Emas berjangka di COMEX New York-AS, jatuh pada perdagangan hari Kamis (Jumat pagi WIB), setelah laporan klaim pengangguran AS yang positif dan saham-saham berikut Dollar AS yang sedang menguat. Emas berjangka juga jatuh ke level terendah delapan bulan setelah Federal Reserve berencana untuk meningkatkan suku bunga acuan AS.

Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Desember, kehilangan kisaran $9, atau 0,73%, menjadi menetap di US1.226,9 per troy ounce.

Departemen Tenaga Kerja AS merilis laporan klaim pengangguran yang secara tak terduga positif pada Kamis, menunjukkan klaim awal untuk tunjangan pengangguran turun sebesar 36.000 ke penyesuaian secara musiman 280.000 untuk pekan yang berakhir 13 September.

Emas juga di bawah tekanan dari saham-saham AS. Indeks Dow Jones Industrial Average dan S&P 500 mencapai tertinggi intra-day, karena investor terus menyambut komitmen Federal Reserve untuk mempertahankan tingkat suku bunga rendah dalam waktu yang cukup.

News Index Hangseng:
Open                      High                        Low                        Close                     Range
24378                    24419                    24072                    24153                    347
Bursa Saham Hong Kong ditutup melemah pada sesi perdagangan hari Kamis ini setelah rilis data perumahan China menunjukkan pelemahan, sehingga menimbulkan kekhawatiran adanya tren penurunan tajam pada sektor property yang membebani ekonomi secara meluas.

Harga rumah baru di China pada Agustus lalu turun pada bulan ke-4 secara berturut-turut dan merupakan rekor penurunan yang pernah terjadi.

Indeks Hang Seng ditutup melemah sebesar 0.9% di level 24,168.72 poin setelah Rabu kemarin menghentikan penurunan pada hari ke-8 dengan kenaikan sebesar 1%.

Analisa Teknikal:
Analisa Teknikal Loco London Gold (Jumat,19  September  2014)(by Support Resistance)
Perkiraan Range Short (1215-1235) Middle (1210-1240); Perkiraan Range Tahunan (1150-1600); Target Naik selanjutnya diperkirakan di kisaran harga 1240an; Target Penurunan selanjutnya diperkirakan hingga di kisaran harga 1200an.
Analisa Teknikal Index Hangseng (Jumat,19 September  2014)(by Support Resistance)
Perkiraan Range Short (23900-24400) Middle (23750-24550); Perkiraan Range Tahunan (19500-26000)

Calendar Economic (Jumat,19 September  2014) (WIB)
13:00 / EUR / German PPI / Medium-High; 
19:30 / CAD / Core CPI + CPI  / HIGH;                           

DEMIKIAN INFORMASI YANG DAPAT SAYA SAMPAIKAN, SEMOGA BERMANFAAT
SELAMAT BERAKTIVITAS DAN SUKSES UNTUK KITA SEMUA

TERIMA KASIH

Disclaimer:
Setiap laporan yang tersedia di dalam materi publikasi www.eduprogram-irw.com hanya disajikan sebagai informasi. Segala opini, berita, riset, analisa, harga dan lain-lain yang terkandung dalam materi ini diterbitkan sebagai komentar pasar secara umum. Informasi tersebut tidak ditujukan sebagai rekomendasi kepada siapapun untuk melakukan transaksi atas suatu produk investasi dan strategi perdagangan tertentu. www.eduprogram-irw.com dan Penulis tidak menjamin atau bertanggung jawab terhadap segala dampak yang dialami oleh pihak lain terkait penggunaan laporan ini.

------

0 comments:

Post a Comment