equityworld futures pusat
Friday, January 17, 2014

Friday, January 17, 2014
Selamat Pagi, Berikut adalah Ulasan Market Report untuk Seputar INDEX serta LOCO LONDON GOLD
(Jumat,17 January 2014)

NEWS AMERIKA
Saham-saham AS berjatuhan, dengan indeks Standard & Poor 500 mundur dari rekor harga tertingginya setelah tingkat pendapatan bank mengecewakan para investor.

Sesi Perdagangan hari Kamis ditutup dengan Indeks S & P 500 turun kisaran 0,1 persen, membuat indeks itu turun 0,1persen pada tahun ini.

Dari data ekonomi yang dirilis, klaim awal untuk tunjangan pengangguran AS turun pada pekan lalu ke level terendah sejak bulan November lalu. Sementara tingkat biaya hidup di AS naik pada bulan Desember - terbesar dalam enam bulan terakhir. Ini menunjukkan bahwa inflasi mulai merangkak naik dalam menuju
target yang diinginkan Federal Reserve.

News LOCO LONDON GOLD:
Open                      High                        Low                        Close                     Range
1241.55                 1245.30                 1236.10                 1242.35                 9.20
Harga emas berakhir mendatar pada hari Kamis setelah dua hari berturut-turut mengalami penurunan sejalan dengan data yang menunjukkan peningkatan pasar tenaga kerja AS dan kenaikan pada aktivitas manufaktur regional sehingga meredam minat beli.

Kenaikan kecil pada Indeks Harga Konsumen (CPI) inti AS pada bulan Desember juga membebani daya tarik emas sebagai nilai lindung terhadap inflasi.

Laporan ekonomi pada hari Kamis menunjukkan jumlah orang Amerika yang mengajukan klaim baru untuk tunjangan pengangguran jatuh untuk minggu kedua secara berturut-turut pada pekan lalu, sementara aktivitas manufaktur wilayah Mid-Atlantic turut meningkat pada bulan Desember.

Investor sebagian besar melakukan wait-and-see. Itu tercermin dalam perdagangan dengan range sempit pada emas spot yang hanya berkisar US$ 12. Para pedagang mengatakan bahwa volatilitas harga emas kemungkinan akan jatuh lebih jauh.

Emas berjangka AS untuk pengiriman Februari ditutup naik US$ 1,90 menjadi $ 1,240.20 per ons.

News INDEX HANGSENG
Open                      High                        Low                        Close                     Range
22932                    23120                    22907                    22973                    213
Bursa Hong Kong naik 0,37 persen pada sesi Kamis merespon rekor penutupan di Wall Street dibelakang serangkaian data ekonomi AS yang optimis.

Sesi Predagangan hari Kamis, Indeks acuan Hang Seng berakhir naik 84,41 poin di 22,986.41.

Saham-saham China berakhir datar karena investor menunggu rilis data pertumbuhan ekonomi 2013 pada hari Senin mendatang.

Analis mengatakan sentimen masih diliputi kehati-hatian sebelum rilis data pertumbuhan, sementara mereka menambahkan bahwa aktivitas bisnis sudah melambat sebelum liburan Tahun Baru
China dalam dua minggu kedepan
Analisa Teknikal:
Analisa Teknikal Loco London Gold (Jumat,17 January 2014)(by Support Resistance)
Perkiraan Range Short (1245-1260) Middle (1235-1270); Perkiraan Range Tahunan (1050-1500); Target Naik diperkirakan di kisaran harga 1250-1280an; Target Penurunan selanjutnya diperkirakan di kisaran harga 1200an.

Analisa Teknikal Index HangSeng (Jumat,17 January 2014)(by Support Resistance)
Perkiraan Range Short (22800-23100) Middle (22700-23200); Perkiraan Range Bulanan/Tahunan (19500-26400)

Calendar Economic (Jumat,17 January 2014) (WIB)
15:15 / CHF / Swiss PPI / Middle;
16:30 / GBP / Core Retail Sales + Retail Sales  / HIGH;               
20:30 / USD / Building Permits + Housing Starts / Middle-High;
21:15 / USD / Industrial Production / Middle
21:55 / USD / Michigan Consumer Sentiment / Middle-High   

DEMIKIAN INFORMASI YANG DAPAT SAYA SAMPAIKAN, SEMOGA BERMANFAAT
SELAMAT BERAKTIVITAS DAN SUKSES UNTUK KITA SEMUA

TERIMA KASIH

DISCLAIMER
Berita dan komentar di dalam ulasan informasi dan ulasan teknikal bukan rekomendasi untuk beli maupun jual, namun hanya cara untuk menginterpretasikan pola indikator dan grafik. Perusahaan tidak bertanggung jawab atas penggunaannya. 

0 comments:

Post a Comment